Selasa, 19 Oktober 2010

BP4 DIY

Pengantar Redaksi
Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Alhamdulillah, segala puji bagi Allah SWT, Tuhan seru sekalian alam, yang dengan syariat-Nya, manusia mampu meraih ketenangan dan kedamaian hidup. Salawat dan salam semoga senantiasa tercurahkan kepada baginda Rasul, Muhammad SAW. Seorang rasul yang telah memberikan ajaran, tuntunan, dan suri teladan dalam kehidupan umat manusia, termasuk dalam kehidupan keluarga dan rumahtangga.


Alhamdulillah, sekarang ini BP4 Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta telah mempunyai media komunikasi online. Semoga dengan media ini, silaturrahmi dan komunikasi antarsesama bisa terjalin secara erat, yang mampu mendatangkan berbagai maslahat.
Keluarga merupakan unit terkecil dari terbentuknya suatu komunitas sosial dan masyarakat. Oleh karenanya, keluarga menjadi pilar penting dalam upaya untuk menciptakan kondisi sosial dan masyarakat yang aman, damai, dan tenteram. Apabila bisa terwujud keluarga-keluarga yang harmanis, maka insya Allah harapan untuk merealisasikan keadaan sosial masyarakat yang ideal akan mudah tercapai. Oleh karenanya, kondisi ideal harus diupayakan oleh semua pihak.

Walaupun demikian, kita di dalam mengarungi kehidupan rumah tangga ini pasti tidak akan pernah sepi dari permasalahan atau problematika. Media online yang dibuat oleh BP4 Provinsi DIY ini diharapkan mampu dijadikan sebagai salah satu alternatif komunikasi dan silaturahmi dalam menyelesaikan persoalan-persoalan tersebut.

Apabila ada ide ataupun gagasan tentang pembentukan keluarga sakinah atau keluarga harmonis, atau ada persoalan keluarga yang perlu dicarikan solusi bersama-sama, maka media ini kiranya dapat dimanfaatkan. Bagi Bapak/Ibu/Saudara dapat menghubungi kami lewat "Media Interaksi", "Komentar" dalam blog ini dengan alamat http://bp4diy.blogspot.com. , atau dapat mengirim pesan atau tulisan lewat email: bp4.diy@gmail.com.
Demikian. Terimakasih.
Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

3 komentar:

  1. assalamualaikum. WR.WB
    bapak/ibuk apa bentuk advokasi yang dilakukan oleh BP4 dalam menangani masalah wali adhal?
    mohon petunjuknya bapak/ibuk

    BalasHapus
  2. Watch free Youtube channel 'The Killing of a Jew' - CECT.CC
    Videos of The Killing of a Jew, by Michael H. Thomas · 2019. 0 Comments. Search more. In youtube mp4 this section, you can watch one of the videos from the

    BalasHapus
  3. Play The Real Money Slot Machines - Trick-Taking Game - Trick-Taking
    How to Play. Play The Real Money Slot Machine. If you 출장마사지 are searching for communitykhabar a 먹튀 검증 사이트 fun, exciting melbet game 1xbet 먹튀 to play online, we have you covered.

    BalasHapus

Silakan berikan komentar, saran, dan masukan